www.jejakhitam.com
Tajam Mengungkap Peristiwa

Ormas Kiwal Garuda Hitam Ajak Patuhi Aturan Berkendara Dijalan Tol

JEJAKHITAM.COM (MAKASSAR) – Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh rombongan pengantar jenazah terhadap petugas penjaga pintu Tol di Makassar beberapa waktu lalu, kini menemui titik terang. Meski sempat di laporkan ke pihak yang berwajib, kini pihak korban dan terlapor telah berdamai.

Pertemuan itu digelar di kantor Manajemen Pengelola Tol Reformasi Makassar yang di hadiri langsung oleh Ketua Umum Kiwal Garuda Hitam Sulsel, Wakil Ketua Umum Kiwal Sulsel, Humas Kiwal, serta Ketua MPC Kiwal Garuda Hitam Kabupaten Gowa Muh. Amin, dan beberapa jajaran pengurus Kiwal Garuda Hitam Sulsel.

Seperti yang ramai diberitakan sebelumnya, ke 4 (empat) tersangka pelaku penganiayaan tersebut kesemuanya merupakan anggota dari Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Kiwal Garuda Hitam Sulawesi Selatan.

Erwin Nurdin, SE selaku Ketua Umum Ormas Kiwal Garuda Hitam Sulawesi Selatan mengatakan, insiden penganiayaan/pemukulan itu adalah pelajaran bagi kita semua, bahwa kita tidak boleh gegabah apalagi arogan, karena semua ada aturan hukumnya, meskipun kita dalam kondisi berduka.

“Pemukulan terhadap petugas Tol itu kami akui merupakan tindakan arogansi dari anggota kami, meskipun tidak ada unsur kesengajaan, apalagi saat itu kondisinya kita lagi berduka. Maka dari itu, selaku pimpinan beserta keluarga besar Ormas Kiwal Garuda Hitam Sulsel memohon maaf kepada korban dan jajaran staf dan Manajemen Tol Reformasi Makassar,” ucap Erwin kepada JejakHitam.Com, Sabtu siang (22/05/2021).

Erwin menambahkan, dari adanya peristiwa itu, kami dari Ormas Kiwal Garuda Hitam melakukan pertemuan dengan manajemen pengelola Tol Reformasi dan sepakat untuk tidak memperpanjang masalah itu.

“Kami sepakat untuk berdamai. Selain itu, kami bersama pihak Ditlantas Polds Sulsel dan manajemen Tol Reformasi akhirnya bersama-sama melakukan sosialisasi dan menghimbau kepada masyarakat Kota Makassar khususnya kendaraan roda dua, untuk tidak melalui atau menggunakan jalan Tol termasuk untuk mengantar jenazah.” Jelas Erwin.

Berikut video himbauan untuk taat berkendara di jalan Tol dari keluarga besar Kiwal Garuda Hitam yang di laksanakan di Markas Besar (Mabes) Kiwal Garuda Hitam Sulsel di Jalan Topaz Raya, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukang Kota Makassar sore tadi :