www.jejakhitam.com
Tajam Mengungkap Peristiwa

Gelar Vaksinasi Berhadiah, Wira Kresna Sulsel Siapkan Doorprize

JEJAKHITAM.COM (MAKASSAR) – Dalam rangka mendukung dan mensukseskan program Pemerintah untuk mencegah penyebaran wabah virus Covid-19 di Indonesia, Wira Kresna Sulsel rencananya akan menggelar program vaksinasi massal berhadiah, yang diperuntukkan bagi masyarakat umum dan pelajar.

Rencananya, kegiatan itu akan digelar di SMA 15 Makassar, Jalan Ir. Sutami No. 7, Bulurokeng, Kecamatan Biringkanaya, pada Selasa (28/09/2021) pagi, yang dimulai sekitar pukul 08.00 Wita hingga selesai.

Ketua panitia pelaksana vaksinasi Covid-19 Wira Kresna Sulsel, Iptu Syahrial, saat di konfirmasi via selulernya mengatakan bahwa, program vaksinasi ini merupakan bagian dari sejumlah rangkaian agenda kegiatan Wira Kresna Sulsel.

“Program vaksinasi Covid-19 yang kami selenggarakan ini adalah bukti nyata dukungan kami bagi Pemerintah,” ucap Iptu syahrial, melalui pesan singkatnya kepada Jejakhitam.Com, Minggu (26/09/2021) malam.

Syahrial menambahkan, ada yang menarik dari kegiatan vaksinasi ini. Dimana, selain mereka di vaksin secara gratis, mereka juga akan mendapatkan kupon doorprize dari panitia.

“Ada banyak hadiah menarik yang panitia telah siapkan dalam kegiatan vaksinasi ini. Pemberian kupon doorprize bagi peserta, adalah cara untuk memancing kesadaran masyarakat agar tidak takut lagi untuk di vaksin,” pungkasnya.

Program vaksinasi ini diperuntukkan bagi masyarakat umum dan pelajar yang belum pernah di vaksin sama sekali, atau paling tidak telah melalui tahap vaksinasi dosis 1 dan 2.

Iptu Syahrial berharap, agar seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali, agar bersama-sama mendukung dan mensukseskan program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah ini.

“Mari kita bersama-sama mensukseskan program vaksinasi ini, agar kita dan seluruh masyarakat bangsa Indonesia bisa segera kembali hidup normal seperti sediakala,” tutupnya. (Budhy)