www.jejakhitam.com
Tajam Mengungkap Peristiwa

Puluhan Remaja Pelaku Tawuran dan Pembusuran Diringkus Sat Reskrim Polrestabes Makassar

JEJAKHITAM.COM (MAKASSAR) – Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polrestabes Makassar, kembali berhasil meringkus puluhan remaja pelaku tawuran dan pembusuran yang selama ini sangat meresahkan.

Dari 3 (tiga) TKP yang berbeda, sekitar kurang lebih 20 tersangka yang berhasil diamankan, 5 diantaranya terpaksa dihadiahi timah panas lantaran melawan saat hendak diamankan oleh petugas.

“Para pelaku yang diamankan itu semuanya pelaku tindakan pembusuran dan tawuran. Dari 20 pelaku yang ditangkap itu, 5 (lima) orang diantaranya terpaksa dilumpuhkan karena melawan saat hendak ditangkap,” ungkap Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto, SIK.,MH saat menggelar Press Release di lobby Mapolrestabes Makassar, Senin (12/12/2022).

Kombes Pol. Budhi Haryanto menyebutkan, puluhan pelaku yang diamankan itu berasal dari 3 (tiga) wilayah Polsek, yakni Polsek Panakkukang, Manggala, dan Mamajang.

“Pelaku ini sangat meresahkan masyarakat. Kita dari pihak Polrestabes Makassar telah berkomitmen apabila ini terus berlanjut, kita akan semakin keras melakukan tindakan,” tegasnya.

Lanjut Kapolrestabes Makassar itu menjelaskan, bahwa pelaku ini melakukan pembusuran kepada orang-orang yang tidak mereka kenal. Mereka seolah-olah atau sengaja ingin membuat atau menginginkan kota Makassar tidak kondusif.

“Ada beberapa pelaku sudah melakukan aksinya. Dan memang mereka seakan-akan menginginkan Kota Makassar ini tidak aman,” jelas Kapolrestabes Makassar.

Saat ini, puluhan remaja pelaku tawuran dan pembusuran itu diamankan di Mapolrestabes Makassar guna pemeriksaan lebih lanjut. (*)

 

 

Sumber : Humas Polrestabes Makassar
Penulis  : Budhy