Pengurus KIWAL PAC Makassar Periode 2023-2025 Resmi Dilantik, Ini Harapan Ketua Umum
JEJAKHITAM.COM (MAKASSAR) – Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Ormas Kiwal Garuda Hitam Kota Makassar Sudegar SE, resmi melantik dan mengukuhkan Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kiwal Garuda Hitam Kecamatan Makassar periode 2023-2025.
Pelantikan dan pengukuhan itu digelar di Baruga Anging Mammiri, Jalan H.I.A Saleh Dg. Tompo No. 33 Losari, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sabtu (11/11/2023) malam.
Hadir langsung dalam pelantikan itu, Ketua Umum Ormas Kiwal Bapak Erwin Nurdin SE, Sekretaris Muh. Ridwan, Dan Satgas MPW Kasman Lala, Wakil Ketua 1 MPC Kiwal Makassar Yahaking, Wakil Ketua 2 M. Akib, Sekretaris MPC Bogin Wijaksana SE, Wakil Sekretaris Muh. Agung, Humas MPC Andi Ramli Tahir.
Selanjutnya, Kepala Staf dan Kesekretariatan Mabes Kiwal Andi Syahmindar Faizal, Pengurus Srikandi MPW Kiwal Sulsel, Divisi Seni Budaya Mabes Kiwal, Pengurus Kiwal Reaksi Cepat (KRC), Pengurus Kopma Kiwal, redaksi media JejakHitam, pengurus PAC Kiwal se Kota Makassar, serta tamu undangan dari lintas Ormas diantaranya Laskar Sinrijala, Tetta Bersama Rakyat, Pemuda Pancasila, dan lainnya.
Adapun rangkaian acara diawali dengan pembacaan do’a, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang dilanjutkan dengan Mars Kiwal.
Selanjutnya, pembacaan SK Struktur Kepengurusan PAC Kiwal Makassar periode 2023-2025 oleh Sekretaris Umum MPC Makassar Bogin Wijaksana SE.
Satu-persatu calon pengurus PAC Kiwal Makassar naik keatas panggung untuk dilantik. Tampak suasana begitu hikmat saat Ketua MPC Kiwal Makassar Sudegar SE membacakan ikrar janji sumpah dihadapan seluruh calon pengurus Kiwal PAC Makassar.
Usai dilantik, acara dilanjutkan dengan penyerahan bendera pataka dari Ketua MPC Kiwal Makassar Sudegar SE kepada Ketua PAC Kiwal Makassar, Muh. Firman. Selanjutnya, penyematan pin kepada Ketua terpilih bersama Sekretaris dan Bendahara PAC Kiwal Makassar.
Dalam sambutannya, Ketua Kiwal PAC Makassar mengatakan, bahwa kedepannya seluruh pengurus dan anggota Kiwal PAC Makassar akan bekerja maksimal mengibarkan panji-panji kebesaran Ormas Kiwal wal di seluruh penjuru Kecamatan Makassar.
“Insya Allah Kiwal di Kecamatan Makassar akan menjadi organisasi besar dan dikenal oleh masyarakat, khususnya di Kecamatan Makassar,” ungkap Firman.
Sudegar SE selaku Ketua MPC Kiwal Makassar dalam sambutannya mengharapkan, agar seluruh pengurus Kiwal PAC Makassar menjaga dan membesarkan nama baik organisasi agar lebih bernilai positif dimata masyarakat.
Senada dengan itu, Ketua Umum Ormas Kiwal Garuda Hitam Erwin Nurdin SE dalam sambutannya mengatakan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi usaha yang telah dilakukan oleh seluruh panitia pelaksana pelantikan dan pengukuhan Kiwal PAC Makassar sehingga acara tersebut bisa terlaksana dengan sukses.
Erwin berharap, agar seluruh pengurus Kiwal PAC Makassar senantiasa menjaga harkat dan martabat organisasi serta tetap menjaga sinergitas dengan seluruh elemen yang ada di Kecamatan Makassar.
“Kepada seluruh pengurus yang baru saja dilantik saya berharap, jaga nama baik Kiwal, eratkan sinergitas dengan seluruh pihak khususnya Tripika (Camat, Kapolsek, dan Danramil) dalam segala hal,” harapnya.
Usai memberikan sambutan, Ketua Umum Ormas Kiwal Garuda Hitam Indonesia itu mengajak seluruh kadernya untuk foto bersama sambil meneriakkan yel-yel kebesaran Kiwal. (*)
Laporan : Tim
Penulis : Budhy