Truk Pengangkut 11 Ton BBM Jenis Solar Berhasil Diamankan Sat Reskrim Polres Bulukumba
JEJAKHITAM.COM (BULUKUMBA) – Sebuah mobil truk Hino yang mengangkut kurang lebih 11 Ton Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis Solar, berhasil diamankan oleh jajaran Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Bulukumba, pada Sabtu (11/02/2023) dinihari kemarin.
Truk bernomor Polisi DD 8526 HF itu diamankan saat melintas di Jalan Poros Bulukumba – Sinjai, tepatnya di Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, pada Sabtu (11/02/2023) dinihari kemarin.
Diduga, BBM jenis Solar sebanyak 11 Ton itu akan dibawa dan dijual di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tenggara.
Dalam keterengannya, Kasat Reskrim Polres Bulukumba, AKP Abustam membenarkan penangkapan itu. Menurutnya, saat ini pihaknya sedang mendalami kasus tersebut.
“Kasus itu sedang kita dalami,” jawabnya singkat saat di konfirmasi via WhatsApp, Sabtu (11/02/2023) malam.
Hal yang sama diutarakan oleh Kapolres Bulukumba AKBP Ardiansyah, saat dihubungi via selulernya.
Ia menjelaskan, bahwa selain mengamankan sebuah truk yang mengangkut 53 jerigen BBM jenis Solar yang berjumlah kurang lebih 11 Ton, pihaknya juga berhasil menahan sopir truk bersama kernetnya.
“Selain mengamankan sebuah mobil truk, anggota kami juga berhasil menahan sang sopir berinisial AA (23), serta seorang kernetnya yang berinisial RN (25). Keduanya merupakan warga asal Kabupaten Bulukumba,” ungkap AKBP Ardiansyah, Minggu (12/02/2023) sore.
Saat ini, BBM jenis Solar sebanyak kurang lebih 11 Ton dan sebuah mobil serta sopir dan kernetnya, telah diamankan di Mapolres Bulukumba untuk kepentingan penyelidikan. (*)
Laporan : Tim
Penulis : Budhy