www.jejakhitam.com
Tajam Mengungkap Peristiwa

Buat Kemacetan, Demo Tuntut Indikasi Korupsi di PUPR Gowa Dibubarkan Polisi

MAKASSAR — Serikat Aktivitas Indonesia (SAKTI) menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kabupaten Gowa, (1/12/2020) kemarin.

Aksi ini dilakukan untuk menuntut proses penegakan hukum dan pengusutan tuntas adanya indikasi korupsi pada pekerjaan dua proyek pada tahun 2019 yang dikelola oleh dinas PUPR kabupaten Gowa.

Pengamanan dilakukan di depan Kantor PUPR Gowa yang dipimpin oleh perwira pengendali ke Polsek somba Opu Kompol Jamaludin. Sebanyak 130 personil melakukan pengamanan dan pengawalan aksi unjuk rasa.

Pasca menyampaikan aspirasi hingga pukul 17.00 WITA di depan kantor dinas PUPR kabupaten Gowa selanjutnya massa yang berjumlah sekitar 20 orang dibubarkan.

Pembubaran dilakukan karena peserta aksi menutup akses jalan kemudian pihak dinas PUPR telah bersedia menerima perwakilan namun peserta aksi tidak bersedia bertemu dalam ruangan dan meminta untuk berdialog dipinggir jalan.

Kapolsek Somba Opu usai melakukan pengamanan aksi unjuk rasa mengatakan,” kegiatan aksi unjuk rasa di kantor PUPR berakhir dan berjalan aman serta kodusif dan tadi kami membubarkan massa karena peserta aksi menutup akses jalan,” ungkap Kompol Jamaludin.

Hingga sejauh ini, belum diketahui pasti dua proyek yang dimaksud oleh massa aksi. (*)